
Pada hari Rabu, 31 Mei 2023 rektor ISI Surakarta, beserta jajarannya mengadakan acara pelepasan purna tugas ASN dosen dan tenaga pendidik, yang salah satunya adalah pustakawan perpustakaan ISI Surakarta, yakni ibu B. Heni Budiwati, S.I.Pust. Ibu Heni (sapaan akrabnya) purna tugas dengan masa kerja 36 tahun, dengan golongan dan jabatan terakhir adalah III/d sebagai Pustakawan Penyelia. Ibu Heni tidak lepas dengan sejarah perkembangan ISI Surakarta dari mulai ASKI, STSI, sampai saat ini menjadi ISI Surakarta. Ibu Heni di perpustakaan ISI Surakarta menjadi tombak ujung layanan perpustakaan, karena beliau bertugas di unit layanan sirkulasi, tentunya bagi pemustaka baik mahasiswa, tenaga tendik, tenaga administrasi dan dosen sudah merasakan layanan yang diberikan oleh ibu Heni dalam pemenuhan informasi yang ada di perpustakaan ISI Surakarta.


